Cara Mengambil Uang Dari Adsense Google

Cara Mengambil Uang Dari Adsense Google - Dapat gajian dari adsense rasanya senang sekali, bahkan berkali kali senangnya. Sambil mesam mesem sendiri hi hi. Kerja keras membawa hasil itulah pepatah saya, iya gak, sehari 2 postingan bahkan lebih. Ya itulah blogging ala saya.

Celengan pun sudah genap 100$ lebih ( dashboard adsense ) Anggap saja PIN udah berhasil verifikasi atau dengan verifikasi dengan scan KTP. Tiba saat menyiapkan pulpen untuk menulis kode MTCN yang sudah tersedia lengkap dengan nama penerima dan alamatnya.


Kapan bisa mencairkan uang dari google adsense ?
Saldo di dasboard minimial berisi 100$, pada bulan ini. Contoh jika hari ini adalah bulan Agustus 2014 saldo di dasboard sudah mencapai 100$, berarti sobat bisa mengambil uangnya pada bulan september sekitar tanggal 25 dst.

Caranya mengambil uang adsense bagaimana ?
Catat kode MTCN yang ada, biasanya ada 10 angka. jangan lupa jumlah dollar nya. Siapkan foto copy KTP yang masih berlaku sesuai dengan nama, alamat penerima yang ada bersamaan dengan kode MTCN.

Dimana bisa mengambil uang adsense ?
Kantor pos, Indomaret, bisa juga Via Bank. Tapi ane sarankan ngambil di Kantor pos atau Indomaret terdekat yang bisa melayani Western Union.

Pergi ke kantor pos atau indomaret, bilang kasir Pak/ mba/ atau mas saya mau mencairkan WU !. biasanya ditanya " Kode MTCN-nya ada ". setelah itu kita dikasih form pengambilan uang WU, isi dengan lengkap sesuai dengan data di dasboard google pada penerima pembayaran.

Tunggu . . . . . . .. 

Kelebihan dan kekurangan ngambil uang adsense di Kantor pos dan Indomaret
Kantor pos ; biasanya ngantri, pegel, capek, panas kalau kantornya tidak ada AC. jadi sobat harus pake AG. Solusi datang ke kantor pos pas tidak ada orang yaitu jam 12 malam !, ha ha ha . . .

kelebihannya ; uang selalu tersedia jadi tidak ada istilah " maaf mas uangnya tidak cukup "

Indomaret : Full AC, gk ngantri ( klw kosong ) hi hi . . .
kadang kala uangnya tidak cukup dan kasir bilang " maaf mas uangnya tidak cukup "

Terakhir , Silahkan nikmati hasil kerja kerasnya, jangan lupa traktir saya ya ! he he .


Posting Komentar untuk "Cara Mengambil Uang Dari Adsense Google"